
DPD IKM Kota Tangerang Hadiri Sarasehan Ormas: Meningkatkan Semangat Kebersamaan untuk Pembangunan Kota
Kota Tangerang - Rabu (30/04/2025) DPD Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM) Kota Tangerang turut hadir dalam kegiatan Sarasehan Ormas yang diselenggarakan oleh Kesbangpol Kota Tangerang. Bertempat di Graha Bhakti Karya Kota Tangerang, acara ini mengusung tema "Partisipasi Aktif Ormas yang Mandiri & Berdaya Aktif Guna Ciptakan Semangat Kebersamaan Membangun Kota".
DPD IKM diwakili oleh Aris Bintang selaku Wakil Ketua dan Kepala Bidang antara lain Zamri, Zulkarnain, Wandi S, dan Erizal.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai organisasi masyarakat (Ormas) yang ada di Kota Tangerang, dengan tujuan untuk memperkuat peran ormas dalam pembangunan daerah. Melalui tema tersebut, sarasehan ini mengajak seluruh ormas untuk lebih aktif dan mandiri dalam memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat, serta meningkatkan sinergi antara ormas dan pemerintah daerah dalam menciptakan semangat kebersamaan dalam membangun Kota Tangerang.
DPD IKM Kota Tangerang berharap dapat memperkuat peran serta komunitas Minang dalam mendorong semangat kebersamaan, bekerja sama dengan ormas lainnya, serta berkontribusi dalam pengembangan sosial dan ekonomi di daerah. Kegiatan ini juga menjadi ruang untuk bertukar gagasan, mempererat hubungan antar-ormas, dan mengoptimalkan potensi masing-masing ormas demi kemajuan bersama.
"Harapan kita sebagai organisasi IKM yang ada di Kota Tangerang meminta Kesbangpol bisa mempersatukan semua ormas yang ada di Kota Tangerang dalam suatu wadah yang nanti dikelola oleh pengurus ormas dan Kesbangpol sebagai dewan pembinanya," ungkap Wakil Ketua DPD IKM Kota Tangerang, Aris Bintang dalam penyampaiannya di forum tersebut.
0 Komentar